Logo Radio Pesona FM
🎵 Selamat Datang di Website Radio Pesona FM 92.1 MHz 📻 Wonosobo - Jawa Tengah 🎶 Musik, Berita, dan Hiburan Terbaik untuk Anda ✨ Streaming Live Setiap Hari! 🎵 Selamat Datang di Website Radio Pesona FM 92.1 MHz 📻 Wonosobo - Jawa Tengah 🎶 Musik, Berita, dan Hiburan Terbaik untuk Anda ✨ Streaming Live Setiap Hari!

KUNJUNGAN WISATA WONOSOBO CAPAI 197.031 PENGUNJUNG PADA AKHIR TAHUN 2025

Kamis, 08 Januari 2026
Dilihat 10 kali
KUNJUNGAN WISATA WONOSOBO CAPAI 197.031 PENGUNJUNG PADA AKHIR TAHUN 2025

Kabupaten Wonosobo mencatat peningkatan kunjungan wisatawan selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dengan total 197.031 orang yang mengunjungi berbagai destinasi wisata. Data tersebut dihimpun dari pengelola daya tarik wisata pada periode 20 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Wonosobo, Fahmi Hidayat menyampaikan, mayoritas kunjungan berasal dari wisatawan nusantara sebanyak 196.762 orang, sementara wisatawan mancanegara tercatat 269 orang, didominasi dari Malaysia, Singapura, dan sejumlah negara Eropa. Puncak kunjungan terjadi pada 28 Desember 2025, dengan arus wisatawan tetap terpantau stabil hingga akhir masa libur.

Fahmi menjelaskan, sejumlah destinasi alam menjadi favorit wisatawan, antara lain kawasan Dieng dengan Sunrise Sikunir dan Telaga Warna, Telaga Menjer, Curug Sikarim, Taman Langit, hingga Kebun Teh Panama. Destinasi tersebut dinilai menawarkan panorama khas pegunungan serta pengalaman wisata alam yang kuat.

Fahmi menilai, capaian ini menunjukkan tren pertumbuhan positif sekitar 2–3 persen dibandingkan periode Nataru tahun sebelumnya. Ia menyebut peningkatan tersebut didorong oleh perbaikan layanan destinasi, promosi berkelanjutan, serta sinergi lintas sektor dalam menjaga kenyamanan dan keamanan wisatawan, yang diharapkan berdampak langsung pada ekonomi lokal sepanjang 2026.

Ia berharap, capaian positif selama libur Nataru ini dapat menjadi modal awal untuk mendorong pertumbuhan pariwisata Wonosobo sepanjang tahun 2026. Menurutnya, pariwisata tidak hanya tentang jumlah kunjungan, tetapi juga tentang kualitas pengalaman wisata dan dampaknya bagi ekonomi masyarakat lokal.